Bank Sumsel Babel Cabang Lahat Gelar HUT Ke 67 Tahun

LAHAT – Bank Sumsel Babel cabang Lahat menggelar perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-67 dengan penuh semarak pada Rabu (6/11/2024). Dalam perjalanan panjang selama 67 tahun, Bank Sumsel Babel telah menjalin kerja sama dengan berbagai pihak, baik di pemerintahan maupun di masyarakat. Tema perayaan tahun ini adalah “Melaju Bersama Mewujudkan Inovasi Berkelanjutan”

Acara tersebut dihadiri oleh Asisten II Pemerintah Kabupaten Lahat, M. Icsan Fadli, S.IP., MM, yang mewakili PJ Bupati Lahat, serta sejumlah pejabat penting lainnya, termasuk Direktur Hotel Santika, Direktur Hotel Bukit Serelo, unsur Forkompinda, Direktur RSUD Lahat , dan tamu undangan lainnya.

Oplus_131072

Kepala Cabang Bank Sumsel Babel Lahat, Didit Haryanto, menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah mendukung bank tersebut. “Tanpa dukungan dari Pemerintah Kabupaten Lahat dan masyarakat, kami tidak bisa sebesar ini. Di usia yang ke-67 ini, kami berharap kritik dan saran membangun dari masyarakat Lahat agar Bank Sumsel lebih baik lagi.

Didit juga menambahkan bahwa acara ini merupakan kegiatan rutin tahunan dan menjadi momentum bagi Bank Sumsel Babel untuk terus berbenah dan meningkatkan layanan. Sesuai tema tahun ini, saya terus berinovasi, termasuk dengan meluncurkan fitur digital tanpa kartu yang dapat diakses melalui aplikasi di ponsel.

Asisten II Pemkab Lahat, M.Icsan Fadli, turut menyampaikan ucapan atas HUT ke-67 Bank Sumsel Babel. “Selamat hari jadi ke-67 untuk Bank Sumsel Babel. Semoga semakin sukses dan terus menjadi mitra strategi dalam membangun Kabupaten Lahat,” ucapnya

Ia juga menyoroti peran Bank Sumsel Babel dalam membantu Pemerintah Kabupaten Lahat melalui layanan perbankan digital, seperti program M-Banking yang memberikan kemudahan dalam menghubungkan dana masuk dan keluar. “Sistem digitalisasi ini sangat bermanfaat dan perlu disosialisasikan lebih luas hingga ke masyarakat desa,” pungkasnya

Perayaan HUT ke-67 Bank Sumsel Babel ini diharapkan menjadi langkah awal dalam meningkatkan kolaborasi dengan pemerintah dan masyarakat, sekaligus menghadirkan inovasi berkelanjutan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.(Jun)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *